Kumpulan Informasi Penting Untuk Indonesia

Manfaat Air Kelapa Untuk Kesehatan

Manfaat Air Kelapa Untuk Kesehatan

Hai semua para pembaca setia artikel kesehatan pada kesempatan yang baik ini, saya kembali mengupdate postingan saya tentang manfaat air kelapa untuk kesehatan.Mungkin artikel- artikel lain sudah banyak yang menyinggung topik tentang manfaat buah kelapa untuk kesehatan ini. Tetapi pada kesempatan kali ini saya akan kembali mengulas atau menambahkan jika ada yang kurang paham tentang manfaat air kelapa.

manfaat-air-kelapaKelapa atau dalam bahasa ilmiah disebut Cocos nucifera, merupakan tumbuhan yang  yang bisa dimanfaatkan hampir semua bagian tumbuhannya. Pada tumbuhan kelapa ini, mulai dari batangnya yang dapat digunakan untuk bahan bangunan, selain itu sabutnya digunakan untuk membuat sapu ijuk. Kemudian santannya bisa dijadikan minyak kelapa untuk memasak. Selain dapat dimanfaatkan untuk membuat keperluan sederhana, bagian buah kelapanya juga biasa digunakan masyarakat dalam memenuhi nutrisi untuk kesehatan.

Untuk bagian buah kelapanya sendiri, memang banyak sekali mengandung manfaat bagi kesehatan tubuh. Contohnya saja pada air kelapa. Air kelapa ini sangat kaya akan unsur- unsur yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Diantara unsur- unsur yang dibutuhkan oleh tubuh dan terkandung dalam air kelapa ini adalah air, karbohidrat, lemak, dektosa, sukrosa. Selain itu, pada buah kelapa juga terkandung vitamin B kompleks didalamnya seperti asam amino, asam folat yang cocok untuk otak, zat biotin, serta riboflatin.

Meminum air kelapa yang rasanya segar dan manis ternyata tidak hanya bermanfaat menghilangkan rasa haus setelah beraktivitas namun juga dapat menambah nutrisi dalam tubuh. Hal itu ditunjukkan dengan berbagai produk yang merupakan olahan dari air kelapa seperti nata de coco yang merupakan produk air kelapa dengan memanfaatkan mikroorganisme acetobacter xylinium serta minuman air kelapa dalam kemasan yang menunjukkan betapa pentingnya air kelapa untuk kebutuhan tubuh. Berikut ini akan saya uraikan beberapa manfaat air kelapa untuk kesehatan tubuh anda.
  • Air kelapa bermanfaat dalam membantu sistem imun tubuh dalam membunuh bakteri atau racun yang sangat berbahaya bagi tubuh. Oleh karena itu, sering kita dengar bahwa jika kita digigit semacam bisa ular atau sengata hewan beracun lainnya, sebaiknya pertolongan yang baik adalah dengan memberikan infus air kelapa sebagai pertolongan pertama sebelum tindakan medis dilakukan.
  • Air Kelapa dapat mengatasi dehidrasi tubuh karena air kelapa merupakan air esensial yang sangat membantu dalam mengisi cairan yang hilang dan ion dalam tubuh. Sehingga air kelapa cepat membantu dalam masalah kekurangan cairan tubuh.
  • Air kelapa dapat melembabkan kulit anda. Air kelapa mengandung berbagai unsur yang dapat menjaga kelembaban kulit seperti unsur potassium,protein, dan fruktosa mineral.
  • Air kelapa dapat dijadikan menu diet sehat. Dengan memperhatikan tentang kandungan air kelapa, air kelapa bermanfaat untuk diet sehat karena air kelapa mengandung kalori yang rendah.
  • Air kelapa juga dapat dikonsumsi bagi penderita diabetes karena mengandung kadar gula yang rendah
Nah itulah beberapa manfaat air kelapa untuk kesehatan. Semoga artikel tentang manfaat air kelapa untuk kesehatan ini dapat menjadi referensi wawasan sehat anda tentang manfaat air kelapa. Untuk kritik, komentar, maupun saran akan saya tunggu dari pembaca semua. Terimakasih telah berkunjung dan silahkan baca tips kesehatan lainnya dari blog ini.





Tag : buah
Back To Top